Jumat, 23 November 2012

6 Jenis makanan pengikis tulang

Selain mengetahui makanan mana saja yang memperkuat tulang, kita juga perlu tahu makanan yang bisa merusak tulang. Bisa saja, beberapa makanan favorit Anda justru melemahkan kekuatan tulang Anda. Yuk, cari tahu agar Anda bisa membatasi konsumsinya sebelum terlambat. Makanan asin dengan garam tinggi Makanan olahan atau makanan asin membuat kalsium dalam tulang menghilang. Hal ini terjadi karena garam dapat menyebabkan ekskresi kalsium yang berlebihan melalui ginjal. Sebaiknya, asupan garam tak lebih dari 1.200 mg per hari. Makanan manis Ternyata makanan manis tak hanya memengaruhi kesehatan gigi saja, tetapi juga menimbulkan masalah baru pada tulang Anda. Kelebihan gula dapat menghambat penyerapan kalsium dan mengikis fosfor. Jika Anda menyukai makanan manis, ganti dengan buah-buahan dan hindari makanan olahan. Cola Minuman bersoda mengurangi kepadatan mineral tulang yang meningkatkan risiko patah tulang. Cola mengandung asam folat yang dapat melemahkan usus dan penyerapan kalsium. Kafein Kafein dapat melarutkan kalsium dalam tulang dan melemahkan fungsinya. Sekitar 6 miligram kalsium akan hilang setiap kali Anda mengonsumsi 100 mg kafein. Terlebih lagi, jika ditambahkan gula yang malah memberikan efek merugikan bagi kesehatan tulang. Alkohol Alkohol berkontribusi pada rendahnya massa tulang, penurunan pembentukan tulang, meningkatkan risiko patah tulang dan menghambat pemulihan patah tulang. Kacang Hampir semua kacang-kacangan mengandung phytates. Sayangnya, hampir semua kacang-kacangan mengandung phytate. Phytate dapat mengganggu kemampuan tubuh untuk menyerap kalsium. Tapi, sebaiknya tak perlu takut dan memilih menghindari kacang. Makanan ini mengandung magnesium, serat dan nutrisi lainnya yang diperlukan tubuh. Untuk mengatasinya, pengurangan tingkat phytate dapat dilakukan dengan merendam biji kacang dalam air beberapa jam sebelum direbus. http://infofaizz.blogspot.com/2012/08/6-makanan-yang-mengikis-tulang.html
Baca selengkapnya..

Hebatnya ubi singkong

Julukan anak singkong mempunyai arti anak ndeso dan kampungan. Makanya dulu ada lagu “Singkong dan Keju” yang menggambarkan kontras antara anak miskin dan anak orang kaya. Singkong memang sering dipandang sebelah mata. Untuk penganan, memang singkong sudah banyak diolah jadi berbagai kudapan. Namun entah kenapa, banyak orang masih menomor-duakan singkong bila bersanding dengan makanan khas barat. Karena itulah, singkong tetap dianggap “tradisional.” Jangan Remehkan Singkong, Sang Penyembuh Banyak Penyakit [ www.BlogApaAja.com ] kidnesia.com Sebenarnya bila dikaji lebih dalam, singkong memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Singkong juga dikenal sebagai umbi yang memiliki khasiat antioksidan, antikanker, antitumor, dan dapat meningkatkan nafsu makan. Tak hanya itu, singkong juga mampu menyembuhkan beragam penyakit. Penyakit apa sajakah? Rematik Untuk mengobati rematik, pengobatan dengan singkong bisa dari dalam maupun luar. Pada pemakaian luar, gunakan daun singkong lima lembar ditambah 15 gram jahe. Lalu aduk dan oleskan pada tubuh. Untuk pengobatan dari dalam, gunakan 100 gram batang singkong, serai, garam, jahe 15 gram. Semua bahan tersebut direbus dengan 1000cc air hingga menjadi 400 cc, saring. Minum sebanyak 200cc sekali dalam sehari. Lakukan selama dua hari. Demam Rebus 60 gram batang singkong dan 300 gram daun singkong dengan 800 cc air. Biarkan rebusan menyusut sampai 400 cc, saring dan minum. Untuk hasil maksimal, harus meminumnya dua kali sehari. Luka Singkong juga dapat digunakan untuk mengobati luka yang telah memasuki tahap infeksi. Caranya: Tumbuk batang singkong yang masih segar, lalu boreh di daerah yang luka. Boleh juga dibalut lagi dengan perban. Untuk luka yang disebabkan oleh benda panas, singkong dapat diparut dan diperas. Kemudian olesi di daerah luka. Lakukan hingga luka mengering. Diare Untuk mengobati diare atau sakit perut, coba deh gunakan daun singkong. Caranya dengan merebus tujuh lembar daun singkong, dengan 800 cc air, biarkan hingga menyusut 400 cc, saring dan minum. Sakit Kepala Minum obat sakit kepala terlalu banyak juga tidak baik untuk kesehatan. Oleh karena itu, sebaiknya coba cara alami dengan menumbuk daun singkong sampai halus, lalu menaruhnya di atas kepala untuk kompres. Beri-beri Beruntung bagi mereka yang gemar menyantap daun singkong, karena akan terhindar dari penyakit ini. Namun, bagi yang sudah terkena penyakit beri-beri, harus mengonsumsi 200 gram daun singkong rebus seperti sayuran segar. Meningkatkan Stamina Untuk meningkatkan stamina, campurkan 100 gram singkong, 5 butir angco (sejenis kurma Tiongkok), dan air. Untuk menghindari rasa pahit, tambahkan sedikit madu.
Baca selengkapnya..

Teknis Dasar Photographer

Semua orang bisa memotret, tetapi belum tentu semua orang bisa menjadi fotografer. Untuk menjadi seorang fotografer profesional bukanlah hal mudah, butuh pembelajaran, pengalaman, kreativitas dan kemampuan visualisasi yang baik. Namun meski tidak bisa menjadi fotografer andal, jika memahami fungsi dari fitur standar kamera, hasil jepretan juga tidak akan terlalu mengecewakan. Berikut fitur-fitur dasar yang kita bisa bedah dari sebuah kamera: - Rana/Kecepatan Rana adalah tirai yang bergerak turun naik di dalam kamera dan berfungsi untuk mengatur berapa lama film hendak disinari. Ada beberapa rana dalam kamera. Diantaranya rana celah dan rana pusat. Rana celah ada dua yaitu: rana celah vertical dan horizontal. Sedang rana pusat adalah rana yang terletak pada lensa letaknya berdampingan dengan diafragma dan menutupnya dengan cara memusat. Besaran rana diwakili oleh nomor: B-1-2-4-8-15-30-60-125-250-500-1000-2000. Besar kecilnya satuan rana dapat ditentukan sendiri dengan mengatur besar dan kecilnya satuan rana dan besarnya diafragma. - Diafragma/f/bukaan Diafragma adalah lubang dalam lensa kamera tempat cahaya masuk saat melakukan pemotretan. Dalam prakteknya diafragma dilambangkan oleh beberapa angka yang mewakili besarnya bukaan pada lensa, angka-angka tersebut antara lain 2,8-4-5,6-8-11-16-22. Akan tetapi besaran angka-angka tersebut bisa berbeda-beda tergantung jenis lensa yang dipakai. Cara kerja diafragma ini menggunakan sistem terbalik jadi semakin kecil angkanya semakin besar bukaannya dan semakin besar angkanya semakin kecil bukaannya. – ISO ISO adalah singkatan dari International Standard Organization akan tetapi ada pula sebagian orang yang menyebutnya ASA (American Standard Association). Fungsi ISO pada kamera adalah sebagai standard yang digunakan untuk mengindikasikan besar kepekaan film terhadap cahaya. Semakin kecil angka ISO, semakin rendah kepekaannya terhadap cahaya. Kepekaan cahaya ini sangat menjadi prioritas dalam pemotretan. Biasanya bila kita ingin memotret pada suasana cahaya yang terang maka, gunakan ISO 100 atau film dengan kecepatan rendah. - Flash Fungsi flash pada kamera adalah sebagai alat bantu pencahayaan apabila intensitas cahaya di sekitar kurang, akan tetapi setiap lampu flash punya kemampuan yang berbeda-beda. Untuk jenis kamera saku jarak jangkauan lampu flash hanya berkisar antara 2 sampai 5 meter. - Macro Fitur yang satu ini biasanya sudah tertanam di dalam kamera saku. Fungsi dari fitur ini adalah merubah fungsi lensa yang standar menjadi lensa macro agar kamera sapat menangkap objek yang kecil dengan jarak dekat. Jarak umum penggunaan fitur macro adalah 10 cm dari obyek yang akan kita potret. Menghindari Foto Under Exposure Setelah tahu fungsi dasar dari beberapa fitur kamera saatnya untuk mencoba memotret. Tetapi sebelumnya, pelajari dahulu informasi berikut untuk menghindari hasil gambar under exposure (kurang cahaya): - Set ISO tertinggi pada kamera sebelum memotret pada kondisi kurang cahaya dan pada obyek bergerak cepat. - Atur posisi rana/kecepatan dan diafragma pada posisi tidak terlalu cepat atau aman agar pada saat kamera menangkap obyek intensitas cahaya yang masuk cukup dan untuk menghindari hasil foto kabur (blur) gunakan tripod atau usahakan obyek tidak banyak bergerak. - Bantu dengan lampu flash apabila kondisi cahaya tidak cukup terang, dan satu hal lagi sebelum mengambil gambar perhatikan light meter apakah posisinya berada di titik nol.
Baca selengkapnya..

Daftar web penting bagi web designer

Anda seorang pemula dalam membuat web design. Nah bagi anda yang sedang belajar web design, berikut beberapa daftar website yang mungkin berguna dalam web design dan yang saya tahu: InspirationFolder.com =Jika anda sedang stress atau ide anda mandeg saat sedang mendesign web. Anda bisa mencari inspirasi di website ini. Disana menyediakan daftar website yang bagus dalam designnya. DIsamping itu juga diberitahu kode warna yang digunakan. http://www.genfavicon.com = Membuat favicon(favorite icon) pada website dengan mudah. Hanya butuh 3 langkah. Upload salah satu koleksi Gambar kesukaan anda – Cut – Dan Langsung download. http://www.degraeve.com/color-palette/ = Mendapatkan inspirasi warna dari gambar. Cukup masukkan URL gambarnya dan anda akan mendapatkan kode warnanya. Mudahkan! http://www.fonttester.com/ = Seperti namanya, anda dapat mencoba font yang pas untuk website/blog anda. Anda dapat menentukan line-height, text decoration dan CSS Properties lainnya http://www.webpositionadvisor.com/tools/screen_size_tester.php = untuk mengetes tampilan web dengan ukuran layar yang berbeda-beda. http://www.wellstyled.com/tools/colorscheme2/index-en.html = Memberikan sejumlah kode warna rekomendasi yang bagus untuk design. http://www.bigfoto.com/ = anda bisa menemukan banyak photo atau koleksi gambar yang berguna untuk anda. Dan kayaknya gratis. Beberapa web yang menyediakan photo gratis maupun koleksi gambar yang lain : http://www.freedigitalphotos.net/, http://www.graphicsarena.com/,http://www.designpacks.com/ http://www.myfonts.com/WhatTheFont/ = menemukan jenis font pada gambar. Misal anda ingin tau jenis font pada gambar (terntu saja gambarnya harus ada hurufnya). Maka website ini sangat berguna sekali…Anda dapat mengetahui jenis font apa yang digunakan untuk mendesign gambar tersebut. Caranya mudah upload koleksi gambar yang anda punya pada form yang diberikan dan ENTER. Lalu search…Kemudian muncul satu atau beberapa kemungkinan font yang digunakan. http://validator.w3.org/ untuk memvalidasi XHTML dan CSS. Tidak semua daftar website diatas pernah saya coba. Maka dari itu silahkan anda coba sendiri. Atau ingin menambahkan??? http://blogbintang.com
Baca selengkapnya..

Khasiat buah Alpukat

Sudah tahukah Khasiat Alpukat yang ada dalam kandungan alpukat? Ternyata banyak yang belum tahu akan hal ini yaitu nutrisi berkhasiat dari alpukat. Selama ini buah alpukat memiliki lemak yang merupakan lemak tak jenuh yang justru menyehatkan bagi tubuh kita. Menurut saran para dokter yang saya baca buah ini bisa menjadi makanan wajib bagi tubuh kita karena banyak gizi yang terkandung di dalamnya, tetapi kita harus pintar memilihnya, jangan memilih alpukat yang sudah terlalu matang atau lembek. Alpukat 1. Kesehatan Jantung Lemak yang selama ini telah di anggap berpengaruh buruk untuk kesehatan ternyata lemak yang terkandung di dalam alpukat sangat baik untuk melindungi kesehatan jantung kita. Berdasarkan penelitian telah menunjukan bahwa asam oleat yang terkandung didalam alpukat dapat meningkatkan kesehatan pada jantung kita, dan asam oleat ini merupakan asam lemat utama yang terkandung di dalam alpukat. 2. Anti-Inflamasi Nutrisi yang terkandung pada alpukat bermanfaat sekali untuk anti-peradangan. Kombinasi vitamin C dan E, karotenoid, seng, selenium, pitosterol dan omega-3 asam lemak yang terkandung dalam alpukat akan membantu pencegahan peradangan. 3. Karotenoid Jika kita mengkonsumsi makanan yang kaya akan karotenoid tubuh kita akan menerima banyak asupan vitamin A yang tentunya sangat baik untuk kesehatan mata. Selain itu karotenoid juga akan meningkatkan fungsi sistem pada kekebalan tubuh dan meningkatkan kesehatan fungsi sistem reproduksi manusia. 4. Lemak Bermanfaat Lemak yang terkandung di dalam alpukat adalah jenis lemak yang sehat untuk tubuh kita. Alpukat dapat meningkatkan kadar HDL (kolesterol “baik”). Kolesterol HDL dapat membantu melindungi kerusakan yang di sebabkan oleh radikal bebas. 5. Protein Ternyata alpukat menyediakan semua 18 asam amino esensial yang di perlukan untuk tubuh kita untuk membentuk protein lengkap. Protein alpukat sangat mudah sekali diserap oleh tubuh kita karena alpukat mengandung serat. Dan alpukat juga bisa menjadi nutrisi yang baik bagi tubuh kita. Bila temen-temen sudah tahu apa saja manfaat khasiat alpukat segera konsumsi buah alpukat untuk kesehatan tubuh kita, mengingat gizi yang ada di dalam kandungan alpukat juga banyak.
Baca selengkapnya..

Cara mencegah buah mangga busuk oleh ulat

Memasuki bulan agustus, pohon mangga biasanya mulai berbunga. Saya punya 2 pohon mangga, satu di halaman depan dan satu di halaman belakang. Tahun lalu buahnya lebat tapi sayang sekali banyak yang busuk karena ada ulat di dalamnya. Padahal penampilan dari luar mulus. Hal ini disebabkan oleh lalat buah betina yang menyuntikkan telur-telurnya ketika buah mangga mulai bertambah besar. Mangga yang busuk sebagian dan ada ulatnya tentu membuat selera untuk memakannya jadi berkurang bahkan hilang. Mau bagi-bagi ke tetangga juga jadi ragu, takut mengecewakan. Seorang teman menyarankan agar saya memasang perangkap lalat buah untuk menangkap lalat jantan ketika proses penyerbukan bunga telah selesai, yang ditandai dengan mulai terlihatnya buah-buah kecil. Diharapkan dengan berkurangnya populasi lalat jantan maka telur yang dihasilkan lalat betina akan berkurang. Menurut pengalaman dan cerita teman saya, cara tersebut cukup ampuh untuk mengurangi buah mangga yang busuk oleh ulat. Maka saya pun tergerak untuk mencobanya. Bahan-bahan yang digunakan sangat sederhana dan murah. Yang utama adalah cairan yang akan menarik lalat jantan masuk ke dalam perangkap, yaitu cairan yang mengandung metil eugenol. Kebetulan yang saya gunakan mereknya petrogenol, harganya Rp. 7.000,- per botol isi 5 ml. Bahan lainnya adalah: 1. botol plastik bekas air mineral 1.5 liter yang cukup buat tangan kita masuk kedalamnya sebagai perangkap. 2. kawat sepanjang kurang lebih 15 cm untuk mengaitkan kapas dan botol perangkap 3. kapas yang digulung seukuran jempol untuk ditetesi cairan metil eugenol 4. selotip bening sebagai seal 5. tali rafia sepanjang kurang lebih 1 m untuk menggantung perangkap di dahan pohon 6. air tawar kira-kira secangkir kopi untuk menjebak lalat dalam botol Peralatan yang digunakan antara lain: 1. gunting atau cutter untuk memotong botol plastik dan selotip 2. alat suntik (bisa bekas refill tinta printer) untuk mengambil cairan metil eugenol dari botol dan diteteskan ke kapas 3. tang potong untuk memtong kawat 4. paku kecil untuk melubangi botol agar kawat dapat dikaitkan
bahan dan peralatan perangkap lalat buah Langkah pembuatannya sangat mudah. 1. potong botol plastik kira-kira 15 cm dari lubang botol 2. gunakan paku kecil seukuran kawat untuk membuat sebuah lubang pada badan botol kira-kira 20 cm dari dasar botol 3. ambil kawat dan bengkokkan sedikit agar menyerupai kait lalu bungkus dengan kapas 4. kupas sebagian kecil tutup petrogenol yang terbuat dari semacam seng sehingga tutup karet berwarna merah terlihat 5. siapkan alat suntik, pegang botol dengan posisi agak miring, kemudian suntik menembus tutup karet lalu tarik batang penyedotnya hingga cairan sebanyak kira-kira 1/2 sendok teh. 6. cabut alat suntik lalu teteskan perlahan-lahan secara merata pada kapas hingga cairan pada alat suntik habis 7. masukkan kapas dan kawat ke dalam botol dan kaitkan kawat pada lubang yang tadi dibuat pada langkah 2 8. potong sedikit selotip untuk menguatkan kawat dari luar botol. ini juga berfungsi agar bau metil eugenol tidak keluar dari lubang kawat. 9. sambungkan potongan botol dengan kerucut mengarah kedalam lalu rekatkan dengan selotip 10. masukkan air tawar ke dalam botol, jangan sampai menyentuh kapas. 11. gantung botol dengan tali rafia di dahan pohon mangga dengan ketinggian 2 m hingga 3 m dari permukaan tanah dengan kemiringan sedemikian rupa agar air tidak keluar.
pintu masuk perangkap lalat buah Tak seberapa lama sudah ada 5 ekor lalat dalam perangkap yang saya buat. Cukup memuaskan. Menurut panduan pada petrogenol, setiap 4 minggu sekali sebaiknya kapas ditetesi lagi dengan cairan metil eugenol. perangkap lalat buah tampak dari dekat perangkap lalat buah digantung di dahan pohon
Baca selengkapnya..

Ukuran Cetak Photo

Bagi anda yang sedang atau akan melamar kerja tentu butuh banyak foto, ini tips agar berhemat :). Photoshop bisa membuat pas foto murah dibantu dengan kertas cetak foto dan print warna. Biasanya ukuran cetak foto ini adalah 3×3, 3×4 dan lain sebagainya. Pada dasarnya ukuran ini berdasarkan ukuran centimenter (cm), namun seiring berkembangnya jaman, ukuran ini mengalami pergeseran, bisa karena menghemat atau agar terlihat pas saja. Jika anda pakai photoshop setting pada ukuran pas photo. Berikut Ukuran Pas Foto : 2×3 ; 2.1 cm x 2.8 cm, jika dibuat 2×3 cm, fotonya tidak seimbang terlalu memanjang 3×4 ; 2.8 cm x 3.8 cm, sisa 0.2 cm dibuat sebagai batas potongan kertas (garis putih pinggir) 4×6 ; 4 cm x 5.8 cm, jika dibuat 4×6 cm, fotonya tidak seimbang terlalu memanjang. Ukuran Foto 2R, 3R, 4R, dan lain-lain Berikut ini merupakan format umum ukuran cetak foto yang biasanya diakhiri dengan huruf R (2R,3R,dll), Sebenarnya ukuran ini tidak mutlak, kenapa demikian? Karena tiap – tiap penyedia jasa cetak foto mempunyai standart cetak yang berbeda. Tapi berikut ini adalah ukuran yang sering dipakai untuk mencetak foto : Dalam CM Kode Dalam Inchi 6.35 x 8.89 2R 2.5 x 3.5 8.89 x 12.7 3R 3.5 x 5 10.6 x 15.24 4R 4 x 6 12.70 x 17.78 5R 5 x 7 15.24 x 20.32 6R 6 x 8 20.32 x 25 40 8R 8 x 10 25.4 x 30.5 10R 10 x 12 25.4 x 38.1 10R Plus 9.9 x 14.85 30.48 x 39.37 12R 12 x 15.5 40.64 x 50.80 16R 16 x 20 50.80 x 60.96 20R 20 x 24 60.96 x 80.01 24R 24 x 31.5 75 x 100 30R 30 x 40 Ukuran Maksimal Kertas Foto Ponsel Kamera Ponsel 0.1 megapixel (352×228) ukuran teoritis 3 x 2.4 cm ukuran yang mendekati pasfoto 2×3 ponsel 0.3 megapixel (640×480) ukuran teoritis 5.4 x 4.1 cm ukuran yang mendekati pasfoto 4×6 Ponsel 1.0 megapixel (1.152×864) ukuran teoritis 9.7 x 7.3 cm ukuran yang mendekati 2 R (6 cmx 9 cm) Ponsel 1.2 megapixel (1.280×960) ukuran teoritis 10.8 cm x8.1 cm ukuran yang mendekati 2 R (6 cm x 9 cm) Ponsel 1.3 megapixel (1.280×1.024) ukuran teoritis 10.8 x 8.7 cm ukuran yang mendekati 2 R (6 cm x 9 cm) Catatan Sebaiknya gunakan ukuran inchi dalam pembuatan gambar kemudian baru disesuaikan dengan satuan cm. Ini dilakukan karena konversi dari inchi ke centimeter di atas tidak terlalu detail. Pada dasarnya ukuran kertas dari awalnya memang menggunakan satuan inchi.
Baca selengkapnya..

Senin, 12 November 2012

Budidaya Cabe Merah


Cabai merah merupakan salah satu jenis sayuran yang memilki nilai ekonomi yang tinggi. Cabai mengandung berbagai macam senyawa yang berguna bagi kesehatan. Cabai (Capsicum annum L) merupakan salah satu komoditas sayuran yang banyak dibudidayakan oleh petani di Indonesia karena memiliki harga jual yang tinggi dan memiliki beberapa manfaat kesehatan yang salah satunya adalah zat capsaicin yang berfungsi dalam mengendalikan penyakit kanker.Budidaya tanaman cabai diperbanyak melalui biji yang ditanam dari tanaman yang sehat serta bebas dari hama dan penyakit . Cabai atau lombok merupakan tanaman yang mudah ditanam di dataran rendah ataupun di dataran tinggi. Pada bahasan berikut akan dibahas budidaya cabai merah di lahan kering dataran rendah.

Cabai mengandung antioksidan yang berfungsi untuk menjaga tubuh dari serangan radikal bebas.Cabai juga mengandung Lasparaginase dan Capsaicin yang berperan sebagai zat anti kanker Cabai banyak mengandung vitamin A danvitamin C serta mengandung minyak atsiri capsaicin, yang menyebabkan rasa pedas dan memberikan kehangatan panas bila digunakan untuk rempah-rempah (bumbu dapur). Tanaman cabe cocok ditanam pada tanah yang kaya humus, gembur dan sarang serta tidak tergenang air; pH tanah yang ideal sekitar 5 – 6. Waktu tanam yang baik untuk lahan kering adalah pada akhir musim hujan (Maret – April).

Karakteristik Lokasi Budidaya cabai merah
Ketinggian tempat (0-700 m dpl)
Pengairan budidaya cabai merah harus selalu diperhatikan, karena air merupakan faktor vital bagi tanaman cabai.
Jenis tanah bertekstur remah, gembur tidak terlalu liat dan tidak terlalu poros serta kaya bahan organik.
Kedalaman lapisan olah 30 – 40 cm.
Kemasaman tanah (pH) ideal 6-7, kurang dari angka ini perlu dilakukan pengapuran. Biasanya pada pH masam akan berkembang penyakit cendawan Rhizoctonia sp dan Phytium sp
Suhu yang paling ideal untuk pertumbuhan budidaya cabai merah adalah 24-28 0C

JENIS PUPUK
Pupuk yang digunakan yaitu ZA 560 kg/ha, Urea 240 kg/ha, SP-36 480 kg/ha,KCL 320 kg/ha Borat 16 kg/ha, Curater 16 kg/ha
Pupuk Susulan NPK (15 : 15 : 15) 250 kg/ha
Pupuk kandang ayam 20 ton /ha

LAHAN
Lahan yang digunakan dalam budidaya ini adalah lahan kering /tegalan

PERSEMAIAN /PERLAKUAN BIBIT
Persemaian bibit cabai merah dalam budidaya tanaman cabai dilakuakn dengan cara :
a. Media semai dibuat dari tanah, pupuk kandang, pasir : (1:1:1)
b. Diberikan Furadan 10 G, 2 gr/kg media semai ditambah 2 gr Daconil/ kg media semai.
c. Media semai ditutup dengan plastik selama 1 minggu
d. Biji direndam dengan air panas (50 oC) selama 1 jam
e. Persemaian ditutup dengan kasa nilon (rumah kasa).
f. Bibit disemai dalam polybag ukuran diameter 20 cm, tinggi 10 cm
g. Umur bibit di persemaian 25 hari.

PENGOLAHAN TANAH
Persiapan media tanah budidaya tanaman cabai dilakuakan dengan tanah dibajak 1-2 kali, digemburkan dan dibuat bedengan

JARAK TANAM DAN SISTEM TANAM
Jarak tanam yang digunakan dalam budidaya cabai merah ini adalah 60 x 70 cm (segi tiga) dengan populasi tanaman 16.000 batang/ ha

PEMANGKASAN
Perempelan tunas

PENYIRAMAN
Ketersedian air merupakan hal yang vital dalam budidaya cabai merah. Pengairan/ kelembaban bedeng disesuaikan dengan kondisi lapangan.

PENGAPURAN
Persipan media tanam dalam budidaya tanaman cabe merah denga pemberian kapur sejumlah 2 ton/ ha

PEMUPUKAN
Perlakuan pemupukan dalam budidaya cabai merah ilakuakn dalam beberapa tahap yaitu :
Pemupukan (ha), pemupukan melalui akar
Pupuk dasar diberikan sebelum pemasangan MPHP
Pupuk kandang ayam 20 ton/ ha
ZA : 560 kg/ ha
Ure : 240 kg/ ha
SP-36 : 480 kg/ ha
KCl : 320 kg/ ha
Borax : 16 kg/ ha
Curater : 16 kg/ ha

Pupuk Susulan:
NPK (15 : 15 : 15) sebanyak 250 kg/ ha diberikan pada umur 20, 40, 60, 80 dan 100 HST masing-masing 1/5 dari total dosis di atas.

MULSA
Mulsa yan digunakan : MPHP
Pupuk PPC/ pupuk daun
Complesal : 2 lt/ ha (2 cc/lt air) Penyemprotan interval 14 hari (12 HST dan 26 HST).
Gandasil 2 lt/ha (2 cc/lt air) Penyemprotan 40 HST dan 54 HST.
Bayfolan 2 lt/ ha (2 cc/lt air) Penyemprotan 68 dan 82HST.


PENGENDALIAN HAMA/PENYAKIT
Jenis hama dan penyakit yang menyerang dalam budidaya cabai merah serta cara penanganannya adalah sebagai berikut :
Kutu daun/Aphis , diatasi dengan :
Curater diberikan pada umur 25 HST (1 gr/batang)
Hama Trips , diatai dengan :
Lanate 2-5 EC , 2 cc/ ltr air
Tungau, diatasi dengan :
Pagassus 500 SC, 2,5 cc/ ltr air
Antraknosa (Colleorchum capsici dan C. gloesporoides), diatasi dengan :
Score 2 cc/ltr air
Daconil 20 gr/lt air (intreval 5 hari sekali)
Penyakit bercak daun (Cercuspora capsici), diatasi dengan :
Daconil 25 cc/ltr air (intreval 4 hari sekali)
Penyakit layu (Fusarium oxysporum), diatasi dengan :
Eradikasi (cabut dan bakar)


PANEN DAN PASCAPANEN
Panen dilakukan pada umur 85 – 90 HST, dengan banyaknya pemanenan ± 14 kali, dengan interval 4 hari sekali.
Baca selengkapnya..

Membuahkan Tanaman Di Luar Musim

Lengkeng 3 tahun berbuah
Rahasia memunculkan buah-buahan di luar musimnya hanya diketahui oleh sedikit orang. Padahal sangat banyak orang yang sangat ingin mengetahui teknologi ini, termasuk Anda. Dari sedikit orang yang tahu rahasia tersebut, hanya sebagian kecil yang mengerti persis teknologi ini dan menerapkan­nya dengan tepat.
Banyak kejadian setelah pohon berhasil dibuahkan dengan lebat, tapi kemudian pertumbuhannya merana bahkan mati. Rahasia ini akan bagikan agar pohon buah dan pekebun yang menjadi “korban” dapat dikurangi. Berikut ini “rahasia” tersebut dipaparkan.
Teknologi memunculkan buah di luar musim, disebut teknologi off-season. Tujuan teknologi ini ada dua yaitu, pertama adalah murni motif ekonomi yang ditujukan untuk menaikkan harga komoditas buah-buahan jauh lebih tinggi dibandingkan ketika dalam mu­simnya -on season. Tujuan kedua lebih idealis, pada aplikasi kebijakan peme­nuhan pangan buah-buahan masyarakat agar tersedia sepanjang tahun. Komoditas buah-buahan yang sudah teruji berhasil dalam penerapan teknologi off-season adalah: lengkeng, durian, mangga, apel, jeruk dan jambu air.
Tujuan aplikasi teknologi off-season pertama -motif ekonomi­- dilakukan ber­kaitan dengan erat dengan karakteris­tik produk komoditas agobisnis yang berbeda dengan komoditas lainnya. Produk agro­bisnis mudah sekali rusak, mempunyai bio-massa besar, memerlukan tempat luas untuk gudang dan transpor, hasil pro­duknya beragam/multi grade (Gumbira, 2001). Dimana jika sedang panen raya -on-season, buah-buah seperti tidak ada harganya, terjual dengan harga sangat murah. Sedang jika tidak sedang musim, buah dengan kualitas dan kuantitas yang sama dijual dengan harga berkali-kali lipat lebih mahal. Contoh konkretnya ada pada komoditas mangga, jeruk dan durian
Fenomena menarik yang berhu­bungan dengan Penjaminan Mutu Pangan (Food Safety), terjadi dalam bisnis buah-buahan, contohnya pada saat tidak musim Jeruk Lokam atau Ponkam dengan  mutu yang sangat buruk (off-grade) tetap habis diserbu pembeli. Dengan buah bisa dibu­ahkan sepanjang musim, maka keterse­diaan buah akan merata sepanjang tahun dengan jumlah yang cukup. Sehingga konsumen tetap memperoleh buah ber­mutu baik dengan harga wajar.
Bagi orang yang sudah mengetahui teknologi off-season, hal ini merupakan peluang bisnis yang sangat menarik. Namun seringkali untuk mendapatkan keuntungan sebesar-besarnya teknologi ini tidak diterapkan dengan bijak, apalagi jika yang menerapkan adalah klan peda­gang -pengijon, tengkulak dan pem­borong. Satu contoh penerapan teknologi yang tidak bijak banyak terjadi pada perkebunan mangga rakyat di Rembang, Ngawi, Situbondo, Probolinggo dan Pasuruan. Dimana jauh sebelum musim mangga mulai para pengijon sudah mendatangi petani/pekebun mangga, mereka mengontrak -mengijon mangga lebih tinggi dari harga pasaran biasa, petani senang bukan kepalang, keun­tungan besar dalam benaknya.
Kemudian setelah deal, para peng­ijon mengaplikasikan zat pengatur tumbuh (ZPT), yang menghentikan fase vegetatif dan memunculkan fase generatif bunga dan buah. Biasanya dengan aplikasi ZPT buah mangga akan berbuah maju dua  bulan sebelum musimnya dan berbuah amat sangat lebat. Pengijon untung besar, karena selain harga mangga berlipat-lipat, kuantitas produksi mangga juga berlipat-lipat. Petani berpandangan bahwa Peng­ijon sedang beruntung -tiba beja, bahasa Jawanya- karena anugrah alam. Petani baru sadar ketika sehabis panen pohon-pohon mangganya tidak segera pulih dengan tumbuh pupus dan tunas baru. Pohon mangganya semakin hari semakin merana, daunnya banyak yang mengering, gugur atau mengeriting, dahan ranting mengkerut dan mudah patah (getas), daya tahan tanaman lemah (mudah terserang hama dan penyakit), dan tak jarang panen tersebut menjadi adalah panen terakhir karena pohon tersebut akhirnya mati.
Berbagai Teknologi Off-season.
Sebenarnya pada jaman mbah-mbah kita dulu teknologi off-season ini sudah diterapkan, antara lain tapi dengan cara mekanis antara lain dengan cara:
1.      Kerat : Mengerat pembuluh floem (kulit pohon) melingkar sepanjang ling­karan pohon sampai kelihatan pembuluh xylem (kayu pohon).
2.      Pruning : Memangkas daun, cabang dan ranting, hingga pohon gundul atau tersisa sedikit daun.
3.      Pelukaan : Melukai pembuluh floem dengan benda tajam. Bentuknya bisa dengan mengerok, mencacah, mema­ku atau mengiris kulit kayu.
4.      Pengikatan : Mengikat erat pohon de­ngan kawat hingga transpor hasil foto­­sintesa pembuluh floem terhambat.
5.      Stressing air : Tidak menyiram ta­naman hingga mencapai titik layu permanen, kemudian dengan tiba-tiba melakukan penggenangan per­akaran dan pangkal batang hingga jenuh air dalam waktu tertentu.
Kelima teknologi off-season konven­sional ini, pada prinsipnya adalah meru­bah perbandingan unsur carbon (C) dan nitrogen (N) -C/N ratio- dalam tubuh tanaman. Cara konvensional ini mem­punyai kelemahan yaitu tak terukur. Kalau aplikasinya kebetulan pas, ya berhasil tapi kalau tidak pas ya ga­gal. Dalam ber­budidaya cara konvensional ter­sebut tidak dire­komen­­­dasikan, karena selain tidak bisa mem­berikan kepastian, juga dapat meng­akibatkan kerusakan pohon se­ca­ra fisik dan fisiologis.
(Baca artikel ter­kait: Bagaimana C/N rasio Menen­tu­kan Pembungaan)
Cara terkini yang terukur dan paling ba­nyak dipilih adalah dengan menggu­nakan agro-chemical, beru­pa bahan aktif zat pe­ngatur tumbuh (ZPT). Pada prinsip­nya tek­nologi agro-chemical ini merubah fisiologis tanaman dengan cara meng­hambat fase pertum­buhan vegetatif de­ngan peran hormon atau senyawa kimia tertentu, agar muncul fase generatif -bunga dan buah (Unggul Su­roso, 2008).
Tanaman yang ingin dibuahkan di luar musim harus memenuhi tiga prasyarat penting, yaitu :
  • Tanaman sehat, dengan ditandai percabangan merata, daun berwarna hijau tua mengkilat dan tidak sedang terserang hama atau penyakit.
  • Tanaman sudah cukup umur atau sudah pernah berbunga. Pem­bu­ngaan di bawah umur dapat meng­akibatkan terganggunya pertum­buhan vegetatif tanaman yang meng­akibatkan postur tanaman menjadi kerdil dan tidak sehat.
  • Lebih utama tanaman tidak dalam fase akselerasi pertumbuhan vege­tatif dalam bahasa Jawa disebut mepet (huruf vokal e dibaca seperti pada kata: pedang). Ditandai dengan tidak adanya: pertumbuhan tunas tanaman dan daun baru (pupus).
Pengaplikasian ZPT
Pada dasarnya, setiap sub-familia tanam­­an mempunyai ZPT yang berbeda-beda, walaupun ada ZPT yang bisa memberikan pengaruh pembungaan yang signifikan pada beberapa jenis tanaman. ZPT yang dipergunakan untuk memun­culkan bunga di luar musim antara lain adalah: NAA, Auxin, Gibberelin, Pak­lo­butrazol dan Po­tasium Klorat (KClO3).
Natrium NAA (Naphthyl Acetic Acid/Asam Naftali Asetat), adalah jens ZPT yang mempunyai kegunaan men­dorong pembungaan serem­pak pada tanaman. Dengan konsentrasi 5-10 ppm disem­prot­kan ke seluruh bagian tanaman terutama stomata daun terbukti dapat memunculkan bunga.
Auxin secara khusus jarang diper­dagangkan dengan merk dagang tertentu, karena harganya per miligramnya yang sangat mahal. Tergolong dalam bahan laboratorium yang bisa didapatkan di toko bahan kimia. Auxin digunakan dalam dosis kecil, part per million (ppm), berfungsi untuk merangsang perpanjangan sel, pembentukan bunga dan buah, per­tumbuhan akar pada stek batang, mem­perpanjang titik tumbuh serta mencegah gugur daun dan buah.
Gibberelin sebelumnya juga terma­suk bahan laboratorium yang mahal dan dipergunkan dalam dosis kecil seperti auxin, tapi kini sudah banyak di jual di pasaran da­lam bentuk suspensi, dengan merk antara lain: ProGibb dan Super Gib. Apabila meng­inginkan Gibberelin murni bisa diperoleh di toko bahan kimia dengan kode GA3 atau GA6. Gibberelin berfungsi membuat tanaman berbunga sebelum waktu­nya, membuat tanaman buah besar-besar tanpa biji, membuat tanaman jadi rak­sasa, mem­percepat tumbuhnya biji dan tunas dan merangsang aktivitas kambium. Baik auxin maupun gibberelin lebih cocok diper­gunakan untuk tanaman semusim seperti cabe, melon, semangka dan labu.
Paklobutrazol di pasaran memiliki nama dagang diantaranya Patrol, Cultar, Goldstar. ZPT ini berfungsi menghentikan fase vegetatif dan memacu fase generatif. Penggunaan secara berlebihan dapat mengakibatkan, batang dan dahan getas, daun menge­riting dan pertumbuhan vegetatif dapat terhenti (stagnan) hingga kurun waktu 3 tahun. Terbukti efektif dipergunakan pada tanaman keras seperti mangga, apel, jambu air, jeruk dan durian.
Potasium Klorat (KClO3). Bahan kimia yang masih saudara dekat dengan bahan peledak yang dipakai Amrozi cs. dalam bom Bali ini, pada dosis tertentu telah terbukti dapat memunculkan bunga. Keberhasilan percobaan pembungaan yang dilakukan di Thailand, kini telah dipergunakan secara masal untuk komo­ditas lengkeng (Dimo­carpus longan) dan leci (Litchi chinensis).
Selain ZPT-ZPT tersebut di atas, ada juga produk untuk memunculkan buah off-season yang disajikan secara terpadu. Komposisi tidak hanya mengandung ZPT tetapi juga asam amino, unsur makro NPK dengan perbandingan tertentu dan mikro (Mg, Mn, B, Zn) yang dibutuhkan tanaman pada saat pembungaan dan pengisian buah. Ini dilakukan untuk memastikan pada saat tanaman dibuahkan di luar musim tidak akan kekurangan nutrisi yang dibutuhkan. Merk dagang di pasaran ada berbagai macam seperti, untuk mem­buahkan lengkeng ada Formula Narin yang berasal dari Thailand atau Farmpion Booster dan Champion buatan Malaysia, yang bisa didapatkan di toko-toko per­tanian seperti: Hortimart AgroCenter Bawen-Semarang dan Trubus-Ungaran.
Syarat Pasca Aplikasi.
Pasca aplikasi ada beberapa hal yang harus diperhatikan, yaitu: Tanaman harus tercukupi air, Pemupukan bunga-buah yang tepat (waktu, komposisi & dosis), Sanitasi lingkungan dan Pengendalian hama dan penyakit. Sebenarnya pem­buahan di luar musim adalah pekerjaan berat bagi tanaman, sebab metabolisme dalam tubuh tanaman akan berubah -dari vegetatif ke generatif- dan berjalan dengan cepat. Hal itu yang menjadikan syarat agar air, nutrisi, sanitasi dan kesehatan tanaman harus terpenuhi.
Air diperlukan untuk tranpor nutrisi (hara) dari akar hingga proses fotosistesis yang berlangsung lebih cepat dengan kuantitas lebih banyak dari biasanya, mengingat hasil fotosintesis berupa pati dan fruktosa diproduksi dalam jumlah besar untuk pengisian buah. Pupuk kompos dan pupuk anorganik dengan komposisi Nitrogen rendah dan Fosfor-Kalium tinggi (misal NPK 10-30-30) diper­lukan untuk mendukung pem­ben­tukan bunga-buah. Pupuk kompos se­baiknya diberikan dua bulan sebe­lum aplikasi dilakukan de­ngan jumlah -untuk ta­naman umur 3 tahun- minimal 20 kg. Sedang pupuk anorganik diberikan dua kali lebih banyak daripada saat tanaman tidak berproduksi, untuk tanaman umur 3 tahun diberikan NPK nitrat 40 gr tiap 30 hari x 5 kali aplikasi, dengan cara diko­corkan dengan 5 liter air diantara pangkal batang dan batas tajuk terluar.
Berikutnya sanitasi dilakukan de­ngan cara membersihkan gulma total yang berada di bawah tajuk tanaman, sedang gulma/rumput di luar tajuk cukup dibabat 2-3 cm agar tidak menjadi sarang hama dan penyakit. Hama yang dapat menggagalkan pembentukan bunga-buah adalah kutu putih yang hidup sebagai parasit pada pupus dan daun muda, ulat hijau kecil penggerek pupus dan lalat buah yang bertelur pada bakal buah. Untuk kutu putih dan ulat hijau dapat dibasmi dengan insektisida dengan perekat, sedangkan untuk lalat buah dijebak dengan perang­kap/lem berbahan aktif metil eugenol, merk di lapangan adalah Petrogenol, ATP, Laila dan Cherry Glue. Sebab apabila lalat buah tidak segera ditangkap, ia akan merontokkan buah, bertelur pada bakal buah dan larvanya akan kita temui di dalam buah yang sudah matang.
Sebenarnya pemenuhan syarat pasca aplikasi inilah yang paling penting berhu­bungan dengan kelangsungan hidup dan kesehatan tanaman. Terapkan tek­nologi ini dengan bijaksana agar tanaman Anda berbuah lebat dan pohon tetap sehat. (*)
*) Penulis adalah Sekretaris Ekse­kutif Yayasan Obor Tani dan Mahasiswa Program Magister Teknologi Pangan Unika Soegijapranata Semarang
Baca selengkapnya..

SAR Kesiapan SDM dengan Ancaman Tak Seimbang

JAKARTA (Suara Karya): Berbagai peristiwa alam yang kerap terjadi di Indonesia, seperti gunung meletus, gempa bumi, serta tsunami, membutuhkan peran aktif dari search and rescue (SAR). Namun, kebutuhan akan pertolongan terhadap berbagai peristiwa itu tidak sebanding dengan keberadaan sumber daya manusia (SDM) yang berkopeten.
"Hal ini mendorong sekelompok anak muda yang mendirikan organisasi sosial bernama Rajawali SAR Nusantara (RSN-Red)," ujar Ketua Dewan Pembina Rajawali SAR Nusantara, Hatta Rajasa didampingi Ketua Umum RSN Riski Sadiq saat meresmikan RSN di Padang, Sumatera Barat, Minggu (11/11).

Hatta mengatakan, Rajawali SAR Nusantara sebagai organisasi penanggulangan bencana yang digerakan secara manajemen modern, profesional dan siap setiap diterjunkan ke medan bencana yang terberat sekalipun.

"Rajawali SAR Nusantara mempunyai jaringan kuat dengan tim SAR modern dari berbagai negara maju di dunia," ujarnya.

Untuk periode awal ini, tambah dia, ada dua program utama yang menjadi sasaran Rajawali SAR Nusantara. Pertama, menciptakan masyarakat Indonesia yang siaga. "Setiap saat siap bertindak cepat dan apa bila bencana datang," ujar dia.

Kedua, mempersiapkan anggota menjadi tenaga relawan yang memiliki pengetahuan dan kemampuan khusus menghadapi bencana, serta memiliki ketahanan fisik dan mental yang memadai apabila menghadapi rintangan bencana yang berat di medan bencana. "Tak lupa kelengkapan peralatan teknis dan moda transportasi juga menjadi target kami," kata Hatta, yang juga Menteri Koordinator Perekonomian.

Hatta mengungkapkan, Indonesia memiliki kemampuan disater reduction untuk mengatasi bencana. Hal tersebut dibuktikan dengan mendapat penghargaan dari PBB.

Ketua Umum RSN Riski Sadiq mengatakan, berdirinya Rajawali SAR Nusantara bukan saja diproyeksikan sebagai lembaga pencarian dan penyelamatan korban bencana belaka, tapi juga bertujuan mendidik dan menyadarkan masyarakat bagaimana menghadapinya.

"Kita mencoba membuat organ yang menjadi suporting dan dapat bekerja sama melakukan pelatihan masyarakat. Targetnya sekurangnya tanggap darurat untuk diri sendiri," ujar dia.

Riski menargetkan, organisasi yang dideklarasikan pada 28 Oktober 2012 ini memiliki posko siaga bencana di 33 provinsi. Saat ini Rajawali SAR Nusantara baru memiliki simpul yang dapat dihubungi 25 provinsi, dan akan terus bekerja sama dengan Badan SAR Nasional atau Basarnas.

Sebagai upaya penyadaran masyarakat akan bencana, Rajawali SAR Nusantara secara berkesinambungan akan melakukan pelatihan kepada masyarakat, dari mulai pengenalan bencana dan bagaimana menanggapinya secara personal.

Menurut Riski, Rajawali SAR Nusantara akan menyesuaikan diri dengan program Basarna yang memiliki sumber daya manusia seperti tenaga ahli, dan alat. Mengingat sejauh ini banyak organisasi serupa yang ada sebelumnya tak melakukan koordinasi yang baik.

Rajawali SAR Nusantara lahir dari obrolan teman-teman sejak setahun yang lalu. Momentum pembentukannya baru muncul dari pengalaman pada penanggulangan bencana berupa pencarian korban jatuh pesawat Sukhoi Superjet di Gunung Salak, Bogor, beberapa bulan lalu. (Feber S)
Baca selengkapnya..

Perencanaan Sumber Daya Manusia (PSDM)

A. PENGERTIAN PERENCANAAN SDM
Sumber daya manusia adalah kemampuan terpadu dari daya pikir dan daya fisik yang dimiliki individu, perilaku dan sifatnya ditentukan oleh keturunan dan lingkungannya, sedangkan prestasi kerjanya dimotivasi oleh keinginan untuk memenuhi kepuasannya.
Andrew E. Sikula (1981;145) mengemukakan bahwa:
“Perencanaan sumber daya manusia atau perencanaan tenaga kerja didefinisikan sebagai proses menentukan kebutuhan tenaga kerja dan berarti mempertemukan kebutuhan tersebut agar pelaksanaannya berinteraksi dengan rencana organisasi”.
George Milkovich dan Paul C. Nystrom (Dale Yoder, 1981:173) mendefinisikan bahwa:
“Perencanaan tenaga kerja adalah proses peramalan, pengembangan, pengimplementasian dan pengontrolan yang menjamin perusahaan mempunyai kesesuaian jumlah pegawai, penempatan pegawai secara benar, waktu yang tepat, yang secara otomatis lebih bermanfaat”.

Perencanaan SDM merupakan proses analisis dan identifikasi tersedianya kebutuhan akan sumber daya manusia sehingga organisasi tersebut dapat mencapai tujuannya.
1. Kepentingan Perencanaan SDM
Ada tiga kepentingan dalam perencanaan sumber daya manusia (SDM), yaitu:
Kepentingan Individu.
Kepentingan Organisasi.
Kepentingan Nasional.
2. Komponen-komponen Perencanaan SDM
Terdapat beberapa komponen yang perlu diperhatikan dalam perencanaan SDM, yaitu:


Tujuan
Perencanaan SDM harus mempunyai tujuan yang berdasarkan kepentingan individu, organisasi dan kepentingan nasional. Tujuan perencanaan SDM adalah menghubungkan SDM yang ada untuk kebutuhan perusahaan pada masa yang akan datang untuk menghindari mismanajemen dan tumpang tindih dalam pelaksanaan tugas.
Perencanaan Organisasi
Perencanaan Organisasi merupakan aktivitas yang dilakukan perusahaan untuk mengadakan perubahan yang positif bagi perkembangan organisasi. Peramalan SDM dipengaruhi secara drastis oleh tingkat produksi. Tingkat produksi dari perusahaan penyedia (suplier) maupun pesaing dapat juga berpengaruh. Meramalkan SDM, perlu memperhitungkan perubahan teknologi, kondisi permintaan dan penawaran, dan perencanaan karir.
Kesimpulannya, PSDM memberikan petunjuk masa depan, menentukan dimana tenaga kerja diperoleh, kapan tenaga kerja dibutuhkan, dan pelatihan dan pengembangan jenis apa yang harus dimiliki tenaga kerja. Melalui rencana suksesi, jenjang karier tenaga kerja dapat disesuaikan dengan kebutuhan perorangan yang konsisten dengan kebutuhan suatu organisasi.
Syarat – syarat perencanaan SDM
Harus mengetahui secara jelas masalah yang akan direncanakannya.
Harus mampu mengumpulkan dan menganalisis informasi tentang SDM.
Harus mempunyai pengalaman luas tentang job analysis, organisasi dan situasi persediaan SDM.
Harus mampu membaca situasi SDM masa kini dan masa mendatang.
Mampu memperkirakan peningkatan SDM dan teknologi masa depan.
Mengetahui secara luas peraturan dan kebijaksanaan perburuhan pemerintah.

3. Proses perencanaan SDM
Strategi SDM adalah alat yang digunakan untuk membantu organisasi untuk mengantisipasi dan mengatur penawaran dan permintaan SDM. Strategi SDM ini memberikan arah secara keseluruhan mengenai bagaimana kegiatan SDM akan dikembangkan dan dikelola.
Pengembangan rencana SDM merupakan rencana jangka panjang. Contohnya, dalam perencanaan SDM suatu organisasi harus mempertimbangkan alokasi orang-orang pada tugasnya untuk jangka panjang tidak hanya enam bulan kedepan atau hanya untuk tahun kedepan. Alokasi ini membutuhkan pengetahuan untuk dapat meramal kemungkinan apa yang akan terjadi kelak seperti perluasan, pengurangan pengoperasian, dan perubahan teknologi yang dapat mempengaruhi organisasi tersebut.
Prosedur perencanaan SDM
Menetapkan secara jelas kualitas dan kuantitas SDM yang dibutuhkan.
Mengumpulkan data dan informasi tentang SDM.
Mengelompokkan data dan informasi serta menganalisisnya.
Menetapkan beberapa alternative.
Memilih yang terbaik dari alternative yang ada menjadi rencana.
Menginformasikan rencana kepada para karyawan untuk direalisasikan.
Metode PSDM ,dikenal atas metode nonilmiah dan metode ilmiah. Metode nonilmiah diartikan bahwa perencanaan SDM hanya didasarkan atas pengalaman, imajinasi, dan perkiraan-perkiraan dari perencanaanya saja. Rencana SDM semacam ini risikonya cukup besar, misalnya kualitas dan kuantitas tenaga kerja tidak sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Akibatnya timbul mismanajemen dan pemborosan yang merugikan perusahaan.
Metode ilmiah diartikan bahwa PSDM dilakukan berdasarkan atas hasil analisis dari data, informasi, dan peramalan (forecasting) dari perencananya. Rencana SDM semacam ini risikonya relative kecil karena segala sesuatunya telah diperhitungkan terlebih dahulu.

4. Pengevaluasian Rencana SDM
Jika perencanaan SDM dilakukan dengan baik, akan diperoleh keuntungan-keuntungan sebagai berikut:
Manajemen puncak memiliki pandangan yang lebih baik terhadap dimensi SDM atau terhadap keputusan-keputusan bisnisnya.
Biaya SDM menjadi lebih kecil karena manajemen dapat mengantisipasi ketidakseimbangan sebelum terjadi hal-hal yang dibayangkan sebelumnya yang lebih besar biayanya.
Tersedianya lebih banyak waktu untuk menempatkan yang berbakat karena kebutuhan dapat diantisipasi dan diketahui sebelum jumlah tenaga kerja yang sebenarnya dibutuhkan.
Adanya kesempatan yang lebih baik untuk melibatkan wanita dan golongan minoritas didalam rencana masa yang akan datang.
Pengembangan para manajer dapat dilaksanakan dengan lebih baik.

Kendala-kendala PSDM
1. Standar kemampuan SDM
Standar kemampuan SDM yang pasti belum ada, akibatnya informasi kemampuan SDM hanya berdasarkan ramalan-ramalan (prediksi) saja yang sifatnya subjektif. Hal ini menjadi kendala yang serius dalam PSDM untuk menghitung potensi SDM secara pasti.
2. Manusia (SDM) Mahluk Hidup
Manusia sebagai mahluk hidup tidak dapat dikuasai sepenuhnya seperti mesin. Hal ini menjadi kendala PSDM, karena itu sulit memperhitungkan segala sesuatunya dalam rencana. Misalnya, ia mampu tapi kurang mau melepaskan kemampuannya.
3. Situasi SDM
Persediaan, mutu, dan penyebaran penduduk yang kurang mendukung kebutuhan SDM perusahaan. Hal ini menjadi kendala proses PSDM yang baik dan benar.

4. Kebijaksanaan Perburuhan Pemerintah
Kebijaksanaan perburuhan pemerintah, seperti kompensasi, jenis kelamin, WNA, dan kendala lain dalam PSDM untuk membuat rencana yang baik dan tepat.

B. PERAMALAN
Peramalan (forecasting) menggunakan informasi masa lalu dan saat ini untuk mengidentifikasi kondisi masa depan yang diharapkan. Proyeksi untuk masa yang akan datang tentu saja ada unsur ketidaktepatan. Basanya orang yang berpengalaman mampu meramal cukup akurat terhadap benefit organisasi dalam rencana jangka panjang.
Pendekatan-pendekatan untuk meramal SDM dapat dimulai dari perkiraan terbaik dari para manajer sampai pada simulasi komputer yang rumit. Asumsi yang sederhana mungkin cukup untuk jarak tertentu, tetapi jarak yang rumit akan diperlukan untuk yang lain.
Jangka waktu peramalan
Peramalan SDM harus dilakukan melalui tiga tahap: perencanaan jangka pendek, menengah dan panjang.
Peramalan terhadap kebutuhan SDM (permintaan)
Penekanan utama dari peramalan SDM saat ini adalah meramalkan kebutuhan SDM organisasi atau permintaan kebutuhan akan SDM. Ramalan permintaan dapat berupa penilaian subjektif atau matematis.
Metode meramalkan permintaan, yaitu:
1. Metode penilaian terdiri dari:
a. Estimasi dapat top down atau bottom up, tetapi pada dasarnya yang berkepentingan ditanya “Berapa orang yang akan anda butuhkan tahun depan?”
b. Rules of thumb mempercayakan pedoman umum diterapkan pada situasi khusus dalam organisasi . Contoh; pedoman “one operations managers per five reporting supervisors” membantu dan meramalkan jumlah supervisor yang dibutuhkan dalam suatu divisi. Bagaimanapun, hal ini penting untuk menyesuaikan pedoman untuk mengetahui kebutuhan departemen yang sangat bervariasi.
Teknik Delphi menggunakan input dari kelompok pakar. Opini pakar dicari dengan menggunakan kuesioner terpisah dalam situasi diramalkan. Opini pakar kemudian digabungkan dan dikembalikan kepada para pakar untuk opini tanpa nama yang kedua. Proses ini akana berlangsung beberapa pakar hingga pakar pada umumnya asetuju pada satu penilaian. Sebagai contoh, pendekatan ini telah digunakan untuk meramalakan pengaruh teknologi pada Manajemen SDM dan kebutuhan perekrutan staff.
Teknik kelompok Nominal, tidak seperti Delphi, membutuhkan pakar untuk bertemu secara langsung. Gagasan mereka biasanya timbul secara bebas pada saat pertama kali, didiskusikan sebagai kelompok dan kemudian disusun senagai laporan.
2. Metode Matematika, terdiri dari:
a. Analisis Regresi Statistik membuat perbandingan statistik dari hubungan masa lampau diantara berbagai faktor. Sebagai contoh, hubungan secara statistik antara penjualan kotor dan jumlah karyawan dalam rantai retail mungkin berguna dalam meramalkan sejumlah karyawan yang akan dibutuhkan jika penjualan retail meningkat 30 %.
b. Meode Simulasi merupakan gambaran situasi nyata dalam bentuk abstrak sebagai contoh, model ekonometri meramalkan pertumbuhan dalam pemakaian software akan mengarahkan dalam meramalkan kebutuhan pengembangan software.
c. Rasio Produktivitas menghitung rata-rata jumlah unit yang diproduksi perkaryawan. Rata-rata ini diaplikasikan untuk ramalan penjualan untuk menentukan jumlah karyawan yang dibutuhkan, sebagai contoh, suatu perusahaan dapat meramalkan jumlah penjualan representative menggunakan rasio ini.
d. Rasio jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan dapat digunakan untuk meramalkan tenaga kerja tak langsung. Sebagai contoh, jika perusahaan biasanya menggunakan satu orang klerikal untuk 25 tenaga kerja produksi, yang rasio dapat digunakan untuk membantu estimasi untuk tenaga klerikal.

C. ESTIMASI PERSEDIAAN/SUPPLY SDM INTERNAL DAN EKSTERNAL
Kalau sudah ada proyeksi permintaan HR dimasa yang akan datang, masalah berikutnya adalah bagaimana mengisi kebutuhan tersebut.
Ada dua sumber persediaan SDM : internal dan eksternal. Persediaan/supply internal bisa berasal dari karyawan yang telah ada yang dapat dipromosikan, ditransfer, atau didemosi untuk mengisi lowongan. Supply eksternal berasal dari luar atau mereka yang tidak sedang bekerja di organisasi tersebut dan siap direkrut oleh organisasi/perusahaan.
1. PENILAIAN INTERNAL TERHADAP KETENAGAKERJAAN ORGANISASI
Bagian dari perencanaan sumber daya manusia adalah menganalisis pekerjaan yang perlu dilakukan dan keahlian yang terdapat pada seseorang untuk melakukan suatu tugas. Kebutuhan organisasi harus di bandingkan dengan penyediaan tenaga kerja yang ada.
Tidak hanya sekedar menghitung jumlah karyawan. Harus dilakukan audit tenaga kerja yang sudah ada untuk mengetahui kemampuan pekerja yang ada.
Informasi ini menjadi dasar estimasi tentatif mengenai lowongan-lowongan yang dapat diisi oleh karyawan yang ada.
Penugasan tentatif ini biasanya dicatat di”Replacement Chart”. Chart ini merupakan representasi visual menyangkut SIAPA yang akan menggantikan SIAPA jika terjadi pergantian. Namun karena informasinya yang terbatas maka perlu juga dilengkapi dengan “Replacement Summaries”.
Mempertimbangkan karyawan-karyawan yang sudah ada untuk lowongan di masa yang akan datang adalah penting jika karyawan diproyeksikan memiliki karir yang panjang.
Audit and Replacement Chart juga penting bagi HRD. Dengan pengetahuan akan karyawan yang lebih banyak, HRD dapat merencanakan recruiting, training, dan career planning secara lebih efektif.
Pengetahuan ini juga dapat membantu HRD untuk memenuhi AAP dengan mengidentifikasi calon-calon minoritas interen untuk lowongan-lowongan tertentu.
Berikut adalah pertanyaan yang di berikan selama penilaian internal:
1. Pekerjaan apa yang ada pada saat ini ?
2. Berapa banyak orang yang mengerjakan setiap tugas ?
3. Apa hubungan laporan di antara tugas-tugas tersebut ?
4. Berapa pentingnya masing-masing tugas tersebut ?
5. Pekerjaan manakah yang membutuhkan penerapan strategi organisasi ?
6. Apa saja karakteristik dari pekerjaan yang di harapkan ?

Metode-metode yang digunakan untuk mengestimasi/menilai supply SDM internal yaitu:
1.1. Auditing Pekerjaan dan Keahlian
Tahap permulaan untuk mengevaluasi kekuatan dan kelemahan yang ada didalam suatu perusahaan adalah mengaudit pekerjaan yang sedang dilakukan organisasi pada saat ini. Penilaian internal ini menolong menempatkan kedudukan suatu organisasi dalam mengembangkan atau memantapkan keunggulan kompetitif. Analisis yang komprehensif dari semua pekerjaan saat ini memberikan dasar untuk mengetahui tindakan apa yang harus dilakukan pada masa yang akan datang.
Audit SDM merupakan tindak lanjut dari realisasi perencanaan-perencanaan yang telah dilakukan.
Kepentingan audit bagi perusahaan
Untuk mengetahui prestasi karyawan.
Untuk mengetahui besarnya kompensasi karyawan yang bersangkutan.
Untuk mengetahui kreativitas dan perilaku karyawan.
Untuk menetapkan apakah karyawan perlu dimutasi (vertical-horizontal) dan atau diberhentikan.
Untuk mengetahui apakah karyawan itu dapat bekerja sama dengan karyawan lainya.

Kepentingan audit bagi SDM
Untuk memenuhi kepuasan ego manusia yang selalu ingin diperhatikan dan mendapat nilai/pujian dari hasil kerjanya.
Karyawan ingin mangetahui apakah prestasi kerjanya lebih baik dari pada karyawan lainya.
Untuk kepentingan jasa dan promosinya.
Mengakrabkan hubungan para karyawan dengan pimpinannya
Tujuan audit SDM
Untuk mengetahui apakah pelaksanaan dan hasil kerja karyawan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan.
Untuk mengetahui apakah semua karyawan dapat menyelesaikan job description-nya dengan baik dan tepat waktu.
Sebagai pedoman menentukan besarnya balas jasa kepada setiap karyawan.
Sebagai dasar pertimbangan pemberian pujian dan atau hukuman kepada setiap karyawan.
Sebagai dasar pertimbangan pelaksanaan mutasi vertical (promosi atau demosi), horizontal, dan atau alih tugas bagi karyawan.
Untuk memotivasi peningkatan semangat kerja, prestasi kerja, dan kedisiplian karyawan.

1.2. Inventarisasi Kemampuan Organisasi
Sumber dasar dari data tenaga kerja adalah data Sumber Daya Manusia pada organisasi. Perencana dapat menggunakan inventarisasi ini untuk menentukan kebutuhan jangka panjang untuk perekrutan, penyeleksian dan pengembangan sumber daya manusia. Juga informasi tersebut dapat menjadi dasar untuk menentukan kemampuan tambahan yang diperlukan tenaga kerja masa mendatang yang mungkin belum diperlukan pada saat ini



Komponen Inventarisasi Kemampuan Organisasi sering kali terdiri dari:
a. Demografi tenaga kerja secara individu ( umur, masa kerja di organisasi, masa kerja pada jenis tugas yang sekarang).
Kemajuan karier secara individu penanggung tugas, waktu yang diperlukan untuk setiap jenis tugas, promosi atau perbahan ke tugas lain, tingkat upah).
Data kinerja secara individu ( penyerlesaian pekerjaan, perkembangan pada keahliannya)
Ketiga informasi diatas dapat diperluas meliputi:
Pendidikan dan pelatihan
Mobilitas dan letak geografis yang diinginkan
Bakat, kemampuan dan keinginan yang spesifik
Bidang yang diminati dan tingkat promosi didalam perusahaan
Tingkat kemampuan untuk promosi
Pensiun yang diharapkan

Informasi yang telah diperoleh dari hasil Audit SDM dan inventarisasi kemampuan organisasi SDM diatas lalu dikonversikan ke dalam:
· Sistem Informasi SDM (SISDM)
SISDM adalah sistem integrasi yang dirancang untuk menyediakan informasi yang diperlukan untuk pengambilan keputusan SDM.
1. Tujuan SISDM
Meningkatkan efisiensi data tenaga kerja dimana SDM dikumpulkan
Lebih Strategis dan berhubungan dengan perencanaan SDM.
2. Kegunaan SISDM
SISDM mempunyai banyak kegunaan dalam suatu organisasi. Yang paling dasar adalah otomatisasi dari pembayaran upah dan kegaiatan benefit. Dengan SISDM , pencatatan waktu tenaga kerja dimasukan kedalam system, dan dimodifikasi disesuaikan pada setiap individual. Kegunaan umum yang lain dari SISDM adalah kesetaraan kesempatan bekerja.

Untuk merancang SISDM yang efektif, para ahli menyarankan untuk menilainya dengan pertanyaan-pertanyaan mengenai data yang akan diperlukan seperti:
1. Informasi apa yang tersedia, dan informasi apa yang dibutuhkan tentang orang-orang dalam organisasi?
2. Untuk tujuan apa informasi tersebut akan diberikan?
3. Pada format yang bagaimana seharusnya output untuk penyesuaian dengan data perusahaan lain?
4. Siapa yang membutuhkan informasi
5. Kapan dan seberapa seringnya informasi dibutuhkan?
· Succesion Planning
Merupakan proses HR planner dan operating managers gunakan untuk mengkonversi informasi mengenai karyawan-karyawan yang ada sekarang kedalam keputusan-keputusan menyangkut “internal job placements” dimasa yang akan datang.

2. ANALISIS LINGKUNGAN EKSTERNAL
Analisis lingkungan merupakan proses penelitian terhadap lingkungan organisasi untuk menentukan kesempatan atau ancaman. Hasil analisis akan mempengaruhi rencana SDM karena setiap organisasi akan masuk pada pasar tenaga kerja yang sama yang memasok, juga perusahaan lain.
Beberapa faktor yang dapat mempengaruhi pasokan tenaga kerja antara lain:
Pengaruh pemerintah
Kondisi perekonomian
Masalah kependudukan dan persaingan
komposisi tenaga kerja dan pola kerja

D. SEBAB-SEBAB PERMINTAAN SDM
1. Faktor internal sebagai sebab permintaan SDM
Faktor internal adalah kondisi persiapan dan kesiapan SDM sebuah organisasi/perusahaan dalam melakukan operasional bisnis pada masa sekarang dan untuk mengantisipasi perkembangannya dimasa depan. Dengan kata lain faktor internal adalah alasan permintaan SDM, yang bersumber dari kekurangan SDM didalam organisasi/perusahaan yang melaksanakan bisnisnya, yang menyebabkan diperlukan penambahan jumlah SDM. Alasan ini terdiri dari:
Faktor Rencana Strategik dan rencana operasional
Faktor prediksi produk dan penjualan
Faktor pembiayaan (cost) SDM
Faktor pembukaan bisnis baru (pengembangan bisnis)
Faktor desain Organisasi dan Desain Pekerjaan
Faktor keterbukaan dan keikutsertaan manajer
2. Faktor eksternal sebagai sebab permintaan SDM
Faktor eksternal adalah kondisi lingkungan bisnis yang berada diluar kendali perusahaan yang berpengaruh pada rencana strategic dan rencana operasional, sehingga langsung atau tidak langsung berpengaruh pada perencanaan SDM. Faktor eksternal tersebut pada dasarnya dapat dikategorikan sebagai sebab atau alasan permintaan SDM dilingkungan sebuah organisasi/perusahaan. Sebab atau alasan terdiri dari:
Faktor Ekonomi Nasional dan Internasional (Global)
Faktor Sosial, Politik dan Hukum
Faktor Teknologi
Faktor Pasar Tenaga Kerja dan Pesaing
3. Faktor Ketenagakerjaan
Faktor ini adalah kondisi tenaga kerja (SDM) yang dimiliki perusahaan sekarang dan prediksinya dimasa depan yang berpengaruh pada permintaan tenaga kerja baru. Kondisi tersebut dapat diketahui dari hasil audit SDM dan Sistem Informasi SDM (SISDM) sebagai bagian dari Sistem Informasi manajemen (SIM) sebuah organisasi/perusahaan. Beberapa dari faktor ini adalah:
a. Jumlah, waktu dan kualifikasi SDM yang pensiun, yang harus dimasukan dalam prediksi kebutuhan SDM sebagai pekerjaan/jabatan kosong yang harus dicari penggantinya.
Prediksi jumlah dan kualifikasi SDM yang akan berhenti/keluar dan PHK sesuai dengan Kesepakatan Kerja Bersama(KKB) atau kontrak kerja, yang harud diprediksi calon penggantinya untuk mengisi kekosongan pada waktu yang tepat, baik yang bersumber internal maupun eksternal.
Prediksi yang meninggal dunia

Pada akhirnya dari seluruh penjelasan diatas dapat kita tarik kesimpulan bahwa PSDM sangat penting untuk dilakukan karena memungkinkan HRD menempatkan Staf yang tepat pada saat yang tepat.

Sumber :
http://yudhim.blogspot.com/2008/01/perencanaan-sumber-daya-manusia-psdm.html
Baca selengkapnya..

Keperdulian Antar Sesama

Setiap manusia memiliki rasa kasih dan sayang, seperti kalimat BASMALLAH ("bismillahirrohmanirrohim..") yang artinya :" Allah yang maha Pengasih dan penyayang". Oleh karna itu, sebagai makhluk ciptaan-NYA kita di anugrahkan hal demikian agar kiranya kita dapat saling perduli kepada sesama makhluk ciptaan-NYA dan kitapun wajib untuk melaksanakannya sebagai nilai tambah keperdulian kita terhadapat sesama.
Tahukah sobat... banyak sekali saudara-saudara kita yang hidupnya serba kesusahan, dan mungkin saja salah satu penyebabnya adalah kita. Karna adanya kita tidak memperdulikan mereka.

Salah satu contoh kisah nyata yang di tulis oleh salah seorang Dosen ITB, yang terharu melihat seorang kakek yang menjual amplop di antara kerumunan para pedagang yang berada di sekitar masjid salman.
kisah-kakek-penjual-amplo.jpg Amplop yang biasanya di gunakan sebagai sampul surat mungkin pada saat ini merupakan sesuatu yang sudah tidak berguna. Tapi si kakek tetap optimis menjualnya lantaran modal usaha yang beliau punya teramat kecil, dan yang pasti lantaran kebutuhan ekonomi yang mengharuskan dia tetap berusaha di usia tua guna menyambung hidup.
Dan tahukah Sobat...di sekian banyaknya orang yang berlalu lalang di sekitar masjid salman, tak ada seorangpun yang memperdulikannya ataupun membeli amplop si kakek tersebut kecuali sang Dosen. Karna rasa iba sang dosen pun menghampiri si kakek tersebut dan menanyakan harga amplop yang di jualnya dalam satu bungkus, kemudian si kakek menjawab untuk satu bungkus amplop yang berisi 10 amplop beliau jual dengan harga Rp.1.000. Padahal kalo kita beli di warung untuk uang Rp,1.000 itu paling juga dapat 4 pcs amplop. Dan akhirnya dengan hati yang terharu dosen itupun memborong semua dagangan si kakek dan menyisipkan uang lebih untuk si kakek. Dengan tangan gemetar si kakek itupun mengambil uang yang di berikan dosen itu. Meskipun menurut dosen tersebut amplop yang di beli dari si kakek tidaklah berharga sama sekali. Dan yang lebih membuat si dosen terharu adalah saat si kakek memberitahukan kwitansi pembelian amplop itu kepadanya. Rupanya amplop yang sudah di bungkus rapih yang berisi 10 pcs itu, si kakek membelinya dari salah satu agen kertas dengan harga Rp.750 dan si kakek menjualnya dengan harga Rp.1000 untuk satu bungkusnya. Berarti si kakek cuma punya untung Rp.250 /bungkusnya. Sungguh sesuatu yang membuat ane terharu membaca kisah itu. Bayangkan uang Rp.1000 yang sekarang ini ga terlalu berharga buat kita, justru teramat berharga untuk si kakek itu. ("Semoga Allah slalu menyayanginya dan merahmati orang yang mengasihinya..amin")

Sebuah kisah yang mesti kita pelajari dari perjuangan si kakek, dan alhamdulillah setelah ane baca kisahnya, ane dapatkan sesuatu yang bermanfaat, yakni :


  1. Kita ga boleh menyerah pada keadaan hidup yang membuat kita susah, Yang penting terus berusaha tuk merubah keadaan hidup yang susah
  2. Jujur dalam berusaha dapat memikat rejeki, meskipun yang di dapat itu kecil kita wajib mensyukuri.
  3. Usia tua bukan menjadi batasan untuk kita berhenti berusaha, karna selama masih ada nyawa, Allah masih tetap memperhitungkan perbuatan kita.


Dan kepada segenap sobat...Saran ane, biasakan diri kita membeli barang dagangan pedagang kecil, dan jangan terlalu membiasakan diri membeli barang-barang mewah.. Karna setidaknya kita sudah mampu membantu perekonomian para pedagan kecil dan mensehjaterakan hidup mereka.

Wassalam
Baca selengkapnya..

Kutipan Jurnalis Walentina

Basmi Korupsi? Basi, Ah!
Walentina Waluyanti – Nederland

Masih ingat berita ini? Pemulung itu menyeret gerobak yang membawa mayat anaknya. Meninggal karena muntaber. Lalu membopong mayat anaknya di atas KRL menuju tempat penguburan. Mana sanggup ia membayar mobil jenazah? Sebagai pemulung, syukur-syukur kalau bisa dapat Rp 10.000,- per hari. Ironisnya, yang menolongnya bukan orang mampu, tapi sesama orang miskin yang kebetulan berpapasan di jalan. Mereka urunan membantunya membeli kain kafan, dan bekal makan minum sekedarnya.
Psikolog Sartono Mukadis ketika itu menangis atas berita ini. Dikatakannya, masyarakat dan aparat pemerintah sudah tak peduli lagi pada sesama. Ini tamparan bagi rakyat Indonesia. Demikian pernah dilansir majalah Tempo dan berbagai media, beberapa waktu lalu.
Kejadian yang menggambarkan ketidakpedulian pada rakyat kecil itu, sekarang merembet juga pada ketidakpedulian yang tidak kalah fatal. Yaitu ketika orang masa bodoh, tidak lagi peduli, tidak lagi sadar seberapa mematikan ganasnya korupsi yang melebihi kanker itu. Orang hanya mengira ini kalimat bombastis, padahal ini nyata menggerogoti hidup dan kehidupan.
Sebuah kejahatan yang terus dipertontonkan, tidak akan lagi tampak sebagai kejahatan. Saya teringat kalimat menteri propaganda Nazi Jerman, Paul Joseph Goebbels, “Kebohongan yang terus menerus dikatakan, akan dipercayai sebagai sebuah kebenaran”.
Korupsi jahat? Ah, lebay...masak sih! Begitu, kata masyarakat yang mulai tak peduli. Menyedihkan melihat bagaimana sistem korup, bahkan mencuci otak generasi muda. Malah menganggap korupsi itu imbalan wajar dari pelayanan publik. Inilah sesungguhnya akibat terjahat dari korupsi. Mengubah mentalitas dan mengaburkan batas normatif. Akibatnya rakyat kecil yang melarat, semakin terjerat oleh kemelaratan tiada akhir.
Membasmi korupsi? Siapa peduli? Basi, ah! Mendengarnya saja, masyarakat sudah telanjur apatis dan pesimis. Gejala ini tampak, ketika rakyat bereaksi, “Ah, mana bisa sih kita hidup tanpa korupsi?”. Atau rakyat mencari pembenaran penyimpangan birokrat korup dengan, “Ah, mana ada sih yang sempurna di dunia ini? Namanya juga manusia”. Pembenaran-pembenaran yang membuat pelakunya semakin tak punya rasa bersalah.
Kita misalkan saja peta perkorupsian seperti berikut ini. Seorang pemimpin menang dalam perolehan suara karena sokongan pengusaha besar. Duit dialirkan demi terpilihnya si pemimpin. Tapi....ada tapinya. Aliran duit itu bukannya tanpa syarat dan isyarat. Jika si pemimpin terpilih, ada tukar gulingnya. Yaitu adanya jaminan proteksi atas kasus ini dan kasus itu. Ada pembagian jabatan kepada para pendukung. Mesti ada jaminan tidak ada tuntutan di pengadilan untuk si A, si B dan terhadap “sang sponsor” sendiri. Politik tukar guling ini tidak terlihat oleh mata, tidak tercium, tidak terasa, tidak terdeteksi....tapi justru di sini letak keganasannya.
Segala sendi kehidupan rusak karenanya. Termasuk merusak kinerja pemimpin sendiri. Di dalam hati, ada niat baik. Tapi apa daya, ada jerat tak nampak yang melumpuhkan seluruh urat syaraf. Sesuatu yang tadinya berperan sebagai beking kuat, sekarang berubah menjadi monster menakutkan. Uang membuat segalanya menjadi mungkin, sekaligus menjadi tak mungkin. Mengundurkan diri karena mengaku gagal, belumlah menjadi budaya. Impeachment? Wah, ini final yang paling tidak diinginkan oleh pemimpin manapun.
Walau penegakan hukum kropos sana, kropos sini, pemimpin sudah tidak bisa berbuat apa-apa. Soalnya terbebani transaksi politik dengan para kroni. Dengan kondisi ini, sungguh sulit menghentikan lingkaran setan korupsi. Dan si pelaku pelanggaran bisa menghunus pedangnya sambil lenggang kangkung, karena kartu truf ada di tangannya.
Kekayaan terhimpun di tangan yang kuat. Dan yang kuat itu, jelas bukan rakyat kecil. Rakyat sudah telanjur apatis, dan berpikir...ah, semua ini wajar saja. Korupsi tidak saja memelaratkan rakyat yang sudah melarat, tapi juga melahirkan pembodohan. Logika rakyat jadi putar balik.
Rakyat berpendapat, “Penguasa sudah selayaknya kaya raya. Namanya saja penguasa. Sudahlah, hormati pemimpin. Kalau jadi rakyat, jadilah rakyat yang baik. Ikuti apa kata penguasa”.
Coba kita tanya pada rakyat kecil. Mana mereka mengerti bahwa pemerintah itu adalah pelayan rakyat. Alih-alih memperjuangkan haknya, rakyat kecil malah nglokro...putus asa, pasrah, percaya bahwa nasib rakyat kecil memang sudah selayaknya miskin. Padahal memerangi kemiskinan dan memakmurkan rakyat adalah TUGAS UTAMA pemerintah. Ini tegas tercantum dalam Undang-Undang.

Indonesia itu unik. Peradabannya sejak jaman Majapahit, bukanlah peradaban ecek-ecek. Filosofi ajaran nenek moyang banyak mengandung nilai luhur. Lihat saja bangunan Borobudur. Arsitekturnya mencerminkan bagaimana sejak jaman primitif pun, nenek moyang kita sudah tampak jenius.
Belum terhitung ajaran agamanya. Orang-orang sudah menerima ajaran tentang baik dan buruk sejak kecil. Lalu di mana uniknya Indonesia? Uniknya, karena dengan segala kemuliaannya, toh, itu semua tidak banyak menolong Indonesia lepas dari cengkeraman manusia bermental korup. Ironisnya, para pelakunya justru orang-orang terhormat di jajaran tinggi di negara. Akibatnya jajaran bawah juga jadi merasa sah-sah saja mencontoh kelakuan atasan.
Karena kebetulan saya tinggal di Belanda, saya mencoba melihat negara tempat saya tinggal. Bagaimana di Belanda? Bohong kalau dikatakan tidak ada korupsi di Eropa. Manusia di mana-mana tetap manusia. Kalau ada peluang untuk memanipulasi sesuatu, maka manusia cenderung tergoda. Karena itulah manusia disebut manusia, bukan malaikat.
Beberapa kali saya harus ke kantor walikota di kota tempat saya tinggal di Belanda Utara, untuk mengurus dokumen penting. Untuk pengurusan surat-surat yang harus dibayar dan tidak perlu dibayar, aturannya jelas. Jika urusan selesai, saya tanya berapa ongkosnya. Mereka tinggal menunjuk biaya yang tercantum resmi hitam di atas putih, juga bisa dicek di internet. Jika tidak perlu dibayar, mereka menggeleng dan bilang tidak perlu dibayar. Saya bilang terima kasih. Urusan selesai, dan pulang.
Saya tidak perlu membayar biaya-biaya ekstra tak terduga kepada pegawai-pegawai pemerintah Belanda itu. Tidak ada pungli. Tidak soal apakah Anda milyuner atau rakyat biasa, ongkos pengurusan segala sesuatu, jelas aturannya. Berlaku sama bagi setiap orang.
Apakah ini artinya para pegawai Belanda itu orang-orang jujur? Apakah berarti mereka itu orang-orang beragama?
Yang betul adalah fakta, di Belanda hampir setiap penduduknya bisa disebut tidak beragama. Banyak orang Indonesia masih berpikir, Belanda itu penduduknya hampir semua Kristen. Padahal bisa dibilang sebagian besar orang Belanda tidak lagi percaya pada Tuhan dan agama. Yang beragama justru kaum pendatang, yang kebanyakan muslim Turki dan Maroko. Kalau orang Belanda tidak pungli dan tidak korupsi dalam pekerjaannya, itu tidak ada hubungannya dengan kelakuan jujur atau beragama. Bisa saja di rumah ada yang pembohong dan tukang selingkuh. Tapi itu soal pribadi. Namun lain cerita, jika menyangkut kinerja sebagai abdi negara.
Kuncinya, mungkin ada pada sistematisasi. Sistem bernegara dirancang sedemikian rupa. Sehingga orang yang punya niat korupsi pun mati langkah. Juga mati kutu. Sistem ini konsisten diberlakukan. Akhirnya tanpa disadari, mentalitas untuk tidak korupsi, telah dibentuk oleh SISTEM yang kuat. Celah dan lubang bagi manipulator, dengan cepat disumpal. Koruptor dan manipulator harus kreatif untuk bisa mencari celah. Hasilnya? Yang mau mencoba mencoleng, lebih sering kecele. Jadi kadang-kadang memang manusia harus dipaksa jujur. Terlebih jika menyangkut kinerja, demi kepentingan hidup jutaan rakyat. Ketika ajaran agama tidak mempan, optimalisasi hukum dan undang-undang difungsikan.
Mentalitas tanpa pungli dan tidak korup itu dijalankan bukan karena mereka percaya itu baik menurut agama. Bukan itu masalahnya. Juga bukan soal apakah gaji mereka gede atau kecil. Masalahnya cuma satu. Ini cuma masalah profesionalitas. Mereka tidak pungli dan tidak korup, karena takut dipecat dan masuk penjara. Titik. Takut sama Tuhan? Itu onzin (omong kosong), kata orang Belanda. Kedengaran menyedihkan mungkin. Orang lebih percaya pada hukuman di dunia daripada hukuman di akhirat. Soalnya hukuman di dunia sudah jelas. Ada di depan mata. Efek jeranya memang nyata. Bukan seolah-olah di sel tahanan, tapi nyatanya bisa pergi berlibur.

Sistem yang ketat di Belanda untuk menangkal korupsi, terbentuk bukan karena orang-orangnya bermoral luhur. Tapi justru lahir dari ketidak-becusan di masa lalu. Namun kesalahan di masa lalu, didaur-ulang menjadi pengalaman berharga. Korupsi di masa lampau dipelajari, dianalisis di mana letak kesalahannya, lalu dicari metode pemberantasannya. Ada kesungguhan untuk memberantasnya. Bukan cuma kesungguhan, tapi rasa tanggung jawab dari tim pengelola negara. Juga disertai nyali untuk menebas orang yang mau main-main dengan urusan bernegara.
Sehingga lahirlah sistem efektif untuk mengantisipasi korupsi. Sifat negatif manusia yang mudah tergoda oleh hal korup manipulatif, tidak disangkal dengan “retorika kebaikan palsu”. Anda manusia, kita manusia, mereka manusia, sama-sama punya sisi buruk sebagai manusia. Itu tidak bisa disangkal. Sifat jelek diri sendiri itu diakui, karenanya diamputasi dengan penegakan hukum. Manusia bisa menjadi baik, atau menjadi buruk, kadang ditunjang juga seberapa serius sistem hukum dan tata sosial itu dibenahi.
Kalau keseriusan dan nyali saja belum cukup, maka mungkin senjata pamungkasnya adalah berani berkorban. Bukan cuma berani menolak transaksi, tukar guling, dan tawar menawar politik. Bukan cuma berani mencabut pistol dari pinggang, mengokang senjata ke jidat koruptor, lalu menyeretnya ke pengadilan.
Bukan sekedar nyali ala cowboy. Tapi juga berani menelan risiko melayangnya tahta empuk, akibat memberantas korupsi. Setidaknya begitu harapan rakyat. Masalahnya, semudah itukah menolak menggiurkannya godaan kekuasaan?
Kesejatian seorang pemimpin terletak pada kerelaannya maju sebagai martir. Ini jauh lebih terhormat dibanding menunggu bangkitnya nyali rakyat yang mendidih, dan berakibat terjengkangnya penguasa dari kursi amanahnya.
Kehidupan manusia terlalu berharga untuk dihancurkan oleh benalu korupsi yang menghancurkan dan membinasakan segalanya. Sekali lagi...segalanya. Dari ujung rambut sampai ujung kaki. Dari Sabang sampai Merauke. Kas negara yang menguap trilyunan rupiah, berakibat kemiskinan menjadi warisan turun termurun, pembangunan macet karena negara bangkrut, hanyalah sebagian kecil dari dampak itu.
Saya tidak pernah percaya, bahwa kemelaratan adalah hal pantas bagi rakyat kecil di tengah kekayaan alamnya. Sistem korup telah membuat berbagai kekayaan alam itu, sampai detik ini terus dihisap oleh pihak asing. Kesengsaraan rakyat, sama saja dengan ayam yang kelaparan di atas lumbung padi. Kejamnya, akibat ini tidak lagi disadari oleh sebagian besar orang. Masih banyak yang “menyalak” kepada orang yang mencoba menggugat korupnya penguasa, di balik alasan nasionalisme.
Korupsi bisa terjadi di mana saja. Tidak peduli negara berkembang atau negara maju. Tidak peduli orang Indonesia, Belanda, Amerika, Cina atau orang Arab. Manusia bukan nabi. Tapi dengan pengaturan sistem yang baik dan ketat, manusia bisa saja terinspirasi oleh sifat-sifat kenabian, walau orang itu atheis sekalipun.


Walentina Waluyanti
Baca selengkapnya..

Selamat Datang di Bina Mandiri Hantakan Blogger.

Ucapan terima kasih kepada Blogger Team dan semua tamu yang berkunjung ke website ini.

Melalui blog ini, kami akan memcoba berbagi informasi mengenai berbagai hal, terutama kegiatan yang dilaksanakan oleh Bina Mandiri Hantakan.

Best Regards,
Pengurus
Baca selengkapnya..